Kemarin saya nggak enak badan, jadi saya tidak masuk kantor. Siang hari saat saya tidur-tiduran di bawah selimut (yang mana hari berhujan jadi terasa sangat nikmat) saya iseng-iseng berkirim pesan dengan Miss Sunshine, sahabat perempuan saya yang berdomisili di ibukota.
Blablabla dan blablabla, lalu dia mengirim : baca versi online koran X deh, sedih baca komentar-komentarnya.
Saya, karena penasaran, tapi sedang nggak bisa online karena laptop ditinggal di kantor, akhirnya ngesot ke kamar sebelah meminjam laptop dan modem demi membuka laman yang dimaksud. Dan di situlah saya baca sebuah berita tentang kegagalan tim eskpedisi Gunung Elbrus mapala kami mencapai puncak karena badai salju. Beritanya sih fakta ya, tapi lalu di bawahnya banyak sekali komentar pedas, mulai dari yang membodoh-bodohkan manajemen dan atlet, menyayangkan, mempertanyakan sumber dana, sampai menjelek-jelekkan mapala kami, melenceng dari isi berita. Miss Sunshine mencantumkan komentarnya juga, menyatakan kebanggaannya menjadi bagian dari manajemen ekspedisi dan terutama menjadi bagian dari mapala kami.
Waktu itu saya nggak seemosional Miss Sunshine sih, soalnya sejak beberapa waktu lalu Mr Defender memaksa saya menempelkan tulisan 'berpikir dengan pola pikir orang lain, melihat dari sudut pandang orang lain' di cermin. Jadi pas mau emosi otomatis ingat. Yah kan di mana-mana yang namanya berkomentar lebih mudah, lagipula yang namanya penonton kan maunya melihat hasil, mana mau mereka melihat proses di balik jungkir baliknya mapala kami mengumpulkan dana dan memberangkatkan atlet ke Rusia. Jadi ya sudahlah. Tapi kemudian, saya jadi merasa tertohok juga kalau ingat betapa mudahnya saya selama ini juga memberikan komentar di berita, thread, atau postingan di dunia maya.
Selama ini, alangkah mudahnya saya memberikan komentar, misalnya terhadap kebijakan pemerintah, berita kerusuhan, atau kejadian apa pun, dari sisi saya. Walaupun saya selalu mencantumkan identitas (tidak seperti mereka yang menjelekkan mapala kami dan tentunya memilih anonim) tapi kemarin setelah dipikir lagi, ternyata saya juga nggak jauh beda dengan mereka. Menghakimi hanya dengan sepotong berita yang bahkan tidak bisa saya yakini kebenarannya, apalagi repot-repot melihatnya dari sudut pandang orang yang diberitakan. Kadang lucu juga sih, kalau sadar bahwa kebebasan berpendapat justru membuat kita jadi orang yang kurang beradab dan tidak bertanggung jawab. Coba, sering kan ngomentarin RT-an dari tweet seleb atau politikus yang kita bahkan nggak tau apa yang terjadi. Asal nyela, asal ikut menghakimi, hanya karena banyak orang yang juga melakukannya. Coba kalau kita sendirian, jangankan menghujat, jangan-jangan kita malah ikut mendukung.
Yah, mau gimana pun juga yang kayak gitu udah jadi konsekuensi kebebasan berekspresi dan berpendapat sih. Nggak berharap juga orang bakalan lebih beradab dalam memanfaatkan informasi dari internet. Yang penting buat saya kejadian kemarin itu cukuplah menjadi sebuah tamparan dan balasan atas apa yang selama ini saya sering lakukan (walaupun nggak bisa jadi pembenaran ya buat mereka yang komentar anonim di artikel dimaksud). Semoga di kemudian hari saya bakalan ingat kejadian ini dan ingat betapa nggak enaknya menjadi pihak yang dihakimi, sebelum saya mengomentari orang lain, walaupun itu hanya di dunia maya.
tulisan yang menarik
ReplyDelete#saya lagi koment.hhe
tetap nulis yah mbak :)
tulisannya bagus2
terima kasih atas kunjungannya uchank :)
ReplyDelete